Pertemuan Kelompok Kerja Kepala TK ( K3TK ) Januari 2017

Kamis, 12 Januari 20170 komentar

Pertemuan Kelompok Kerja Kepala TK ( K3TK )

Kepala Sekolah termasuk juga Kepala TK dalam lingkungan PAUD merupakan guru yang juga mendapat tugas tambahan sebagai Kepala Sekolah, hal ini sesuai dengan Permendiknas Nomor : 28 Tahun 2010. 

Idealnya sebagai Kepala Sekolah seyogyanya mempunyai beberapa tugas dan kewajiban dalam menyelenggarakan Satuan Pendidikan, agar satuan pendidikan dapat terlaksana dengan baik, diantaranya :
      1.      Manajemen Satuan Pendidikan yang meliputi perencanaan keuangan, tenaga pendidik, penerimaan peserta didik dan lain-lain. Dalam menyusun perencanaan, agar selalu bekerja sama dengan komite, rekan pendidik. 
     2.      Peningkatan mutu Pendidik melalui beberapa kegiatan seperti kelompok kerja guru, bimbingan teknis, diklat.
    3.      Menjalin Hubungan yang baik dan sinergi dengan masyarakat sekitar baik yang diwakili oleh komite sekolah, masyarakat murni dan pemerintahan desa. 
   4.      Pembelajaran dan aktifitas peserta didik agar selalu dinamis, ceria dan berkembang sesuai usianya, sehingga anak dapat mempersiapkan diri untuk mengikuti ke jenjang pendidikan selanjutnya.

Paling tidak 4 hal tersebut di atas yang harus dilaksanakan oleh seorang Kepala Taman Kanak-Kanak, demikian arahan yang disampaikan oleh Kepala UPT Inspeksi Pendidikan Kecamatan Muara Uya – Jaro, Bapak H. Shopia elhadi, S.Ag., M.M.Pd. dalam pertemuan Kelompok Kerja Kepala TK se Kecamatan Muara Uya & Jaro, pada hari Kamis, 12 Januari 2017 yang bertempat di TK Tunas Harapan Desa Ribang Trans Kecamatan Muara Uya.

Pertemuan K3TK ini dihadiri seluruh Kepala TK se wilayah UPT Inspeksi Pendidikan Kecamatan Muara Uya – Jaro, Penilik Pembina PAUDNI, dan beberapa orang guru PAUD.
Kepala UPT juga menyampaikan bahwa setiap Kepala TK diharapkan selalu meningkatkan koodinasi dan konsultasi dengan Pemerintahan Desa, sehingga terjalin komunikasi yang efektif dalam rangkan mendukung Program PAUD di desa masing-masing.


Pada sisi lain, juga diminta oleh Kepala UPT, agar Kepala Sekolah selalu menerapkan fungsi pengawasan terhadap keberlangsungan satuan pendidikan, tugas pendidik, administrasi guru, variasi dan dinamika peserta didik dalam bermain sambil belajar.


Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2015-2017. UPT IP. Kecamatan Muara Uya - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger